ketika tak bisa bicara, maka tuliskanlah, jika tak mampu menuliskan, maka tersenyumlah, setidaknya mereka tidak akan tahu jika kamu sedang tidak baik baik saja..

spiderman dan toni blank :)

Selasa, 04 Desember 2012

|

Selasa, 4 Desember 2012
*english class
Tak seperti biasanya, kelas lebih ramai dan penuh dibanding hari kemarin. Dan ternyata 2 orang sekawan sedang duduk manis di barisan depan, kesan pertamaku untuk 2 orang pria itu adalah ‘berisik’ hhaha~ usai memperkenalkan diri, mereka berbaur menjadi satu bersama kami yang sedari dulu sudah menyatu dalam ruangan ini. Mereka ku panggil dengan sapaan ‘mas’, jelas karena usia mereka lebih tua dariku, ntah berapa tahun jauh usia aku dan mereka. Mereka tampak ceria, tampak selalu gembira, ntah mengapa, hingga akhirnya aku mengetahui alasannya. Salah satu dari mereka mengatakan “jangan sedih, nanti rugi, karena kita dilahirkan oleh sebab orang tua yang bersenang senang” kalimat sederhana namun penuh makna. Ternyata itulah doping mereka untuk tetap terlihat bahagia, walau ntah aku tak tau bagaimana didalam hati mereka masing masing, hhahaa~
Kurang lebih sejuta menit kita bertemu,lalu berteman dan bertukar cerita J bertukar kisah antara kegemaran.
Dengan teman, dengan kawan, dan dengan seseorang yang mengenalkanku pada musik klasik yang belum pernah ku dengar. Secara tidak langsung mengajarkanku sebuah etika dan cara untuk beraspirasi, dengannya belajar untuk menjadi sederhana lalu menjadi istimewa, yaaa kalimat singkatnya. Begitu menawan namun tak mempesona, hhhahaaa. Saat ku bilang dia puitis, dia bilang itu kelemahannya. Tapi, mengapa kelemahannya begitu pantas untuk dibicarakan.”kawanku pintar, kayaknya hafal semua rumus matematika, baik nurut pula, tapi Jhon Lennon tidak, tapi dia mendunia” sederhana memang, namun cukup untuk menggambarkan sebuah kebenaran. Amazing :D
Untuk seseorang yang bercita cita menjadi Spiderman.
Dia ingin menjadi spiderman, karena menurutnya itu keren. Lalu? Mengapa dia tak ingin menjadi boyband? Bukankah kini mereka sedang populer. Hhahaa~ seseorang yang memintaku untuk berkonspirasi dengan teman, agar lebih dekat dengan kalemku, maaf mas biarkan ini berjalan sesuai JalanNya, wkwk..
Seseorang yang tongob ketika pelajaran matematika, hhahaa~  sempat ia mengingatkanku dengan status konyolnya ini “hidup ini sesungguhnya senda gurau, sekolahlah yang membuatnya serius” aku hanya tersenyum membacanya. Itulah respondnya saat mengetahui aku lelah mengutak ngatik buku pelajaran (iya tah mas?hhaha).
Untuk seseorang yang bersedia mendoakanku dan memerintahku untuk mendoakan ayah ibuku. Kalimat kalimatnya kerap kali membuatku tertawa, tersenyum minimal, hingga aku suka untuk bertukar cerita. Hhhahaa~ bertukar data, dan bertukar tulisan seperti ini J
Seseorang yang menyukai warna biru, karena biru seperti warna langit, yang tinggi besar luas dan berguna bagi semua. (nusa dan bangsa engga mas? Hhaha). Namun tidak menyukai coklat, ntah apa alasannya. Dan sangat membenci seekor hewan yang begitu amat dan teramat sangat aku sukai, yaitu kucing~
Seorang teman, seorang kawan, yang bersedia menjaga bumi ketika malam,hhhahaahaa~ dan bertukar shift dengan kawannya ketika butuh relawan. Kadang terlihat gila, terlihat konyol, tapi sekali lagi dia banyak mengajarkan cerita, membuka mata walau tak selamanya nyata,hhhahaa~ memberikan pengetahuan, jika ada orang gila yang bernama toni blank, yang dengan jeniusnya menjawab setiap pertanyaan dari seseorang yang bertanya dan mereka sama gilanya! Hhahaa~
Dewasa sederhana dan kadang gila* kalimat sederhana yang kerap kali menghiasi dinding bio-nya :D memang, dia memang terlihat gila, walau tidak segila Toni blank (piss!!!!) . walau sedikit Gila, dia amat baik, bersedia meminjamkan flasdisknya untuk sekian lama, bertukar data, bertukar cerita hhaha. Karena dikenalkan olehnya, aku mendengar sebuah musik klasik yang tak sebenarnya klasik, namun nyaman untuk didengar, makasih mas~ hhaha
Hidup itu pendek, seni itu panjang* ntah apa maksudnya, sulit dimengerti namun ada penjelasan yang tersirat. Aku menyukai sastra, walau tak mengerti apa itu sastra, yang ku tau sastra adalah keindahan dalam berbicara, mengungkapkan, menggambarkan, mendengarkan dan berbagi cerita. Kawanku yang senang membully kawannya ini sering kali memposting kalimat kalimat yang terdengar ambigu namun amat memaknai sebuah cerita, apa maksudnya? Ntahlah~~~~ hhhahahaa...
Seseorang yang menyukai Jhon Lennon dan menggemari Soleh Solihun, tak banyak yang bisa dituliskan mengenainya, karena mengenalnya saja tak lebih dari seribu jam. Namun, terima kasiih, ntah tulus atau memang hanya senang berbicara, ia bersedia membagikan data, yang menurutku klasik dan patut untuk dimiliki. Mocca, Adhitiya Sofyan~ memberikan sebuah sentuhan musik klasik yang kenyataanya bukan sebuah musik klasik. Apapun itu, terima kasih untuk kebersamaannya. Menjadi teman dan kawan, menjadi seseorang yang ku panggil ‘mas’ hhhahaa~ selamat malam J tetaplah menjaga bumi, hingga mentari menyambut dalam doa pagi..

0 komentar:

Posting Komentar

:)

aku tidak pandai bicara, menghitungpun aku tak pintar. lebih baik menuliskan agar bisa terdengar. maafkan segala kekurangan,terimakasih sudah membaca..